FGD Kajian Teknis Pemilu Bahas Penguatan Desain Surat Suara dan Penataan Dapil
MAJALENGKA - Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Republik Indonesia, Idham Holik didampingi Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU Provinsi Jawa Barat, Adie Saputro, menghadiri kegiatan Focus Group Discussion dengan tema “Kajian Teknis Pemilu: Desain Surat Suara dan Penataan Daerah Pemilihan” yang dilaksanakan di Pendopo Graha Yuda Abdi Karya, Kabupaten Majalengka. Acara ini dibuka secara resmi oleh Bupati Majalengka, Eman Suherman, Rabu (15/10)
Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan KPU RI, Idham Holik, hadir sebagai pembicara utama. Ia menekankan pentingnya desain surat suara yang ramah pemilih, inklusif, dan mudah dipahami, sehingga dapat mengurangi potensi suara tidak sah. Idham juga mengingatkan bahwa penataan daerah pemilihan harus berlandaskan prinsip keadilan, proporsionalitas, dan kesetaraan suara.
Dukungan terhadap kegiatan ini juga disampaikan oleh Bupati Majalengka, Eman Suherman, yang menilai kegiatan FGD sebagai langkah positif dalam memperkuat koordinasi lintas lembaga untuk suksesnya Pemilu di Majalengka.
Sementara itu, Adie Saputro, Anggota KPU Provinsi Jawa Barat, turut memberikan masukan teknis mengenai penerapan prinsip desain surat suara dan penataan dapil di tingkat provinsi serta kabupaten/kota.
Kegiatan ini menjadi ruang diskusi strategis antara penyelenggara Pemilu dan para pemangku kepentingan dalam rangka memperkuat aspek teknis penyelenggaraan Pemilu mendatang.
FGD ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda, Bawaslu, Disdukcapil, serta berbagai stakeholder kepemiluan lainnya. Seluruh peserta terlibat aktif dalam sesi diskusi interaktif untuk merumuskan rekomendasi teknis yang akan memperkuat kualitas penyelenggaraan Pemilu.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan cinderamata dari KPU Kabupaten Majalengka kepada KPU RI sebagai simbol apresiasi atas dukungan dan komitmen dalam penguatan kelembagaan penyelenggara Pemilu di daerah.